Friday, September 27, 2013

Mungkin semua orang sudah pernah mengalami sakit gigi, penyebab sakit gigi bisa beragam baik sakit karena adanya gigi yang bolong, karena gigi sensitif atau karena gigi dicabut. Dari berbagai macam penyebab tersebut tetap saja yang namanya sakit gigi membuat aktifitas terganggu. Untuk penanganan terhadap gigi pun beragam, namun pada umumnya ketika sakit gigi mendera Anda akan mengonsumsi obat penghilang rasa nyeri baik itu anti biotik maupun asam mefinamat. Tetapi tahu kah Anda jika terlalu sering mengonsumsi obat-obatan tersebut dapat membuat tubuh kita imun terhadap obat-obatan yang dikemudian hari malah merepotkan kita sendiri. Jadi tidak ada salahnya Anda memilih mengobati sakit gigi dengan dengan cara alami seperti: Berkumur dengan air garam Garam tentunya sudah tidak asing lagi bagi Anda karena bahan ini dengan mudah ditemukan di dapur. Garam yang biasa digunakan untuk bahan pelengakap memasak dan memiliki rasa yang asin ini ternyata bisa mengobati sakit gigi. Caranya sangatlah mudah, yaitu dengan melarutkan 1 sendok makan garam ke dalam segelas air putih kemudian gunakan untuk berkumur-kumur. Sebaiknya air garam ini hanya untuk berkumur saja jangan ditelan. Menggunakan bawang merah dan bawang putih, Kedua bumbu dapur ini berkasiat juga untuk menyembuhkan sakit gigi, karena bawang putih memiliki sifat anti biotik , dan sangat efektif untuk mengurangi rasa sakit pada gigi. Caranya ialah tumbuk satu suing bawang putih, tambahkan garam kemudian oleskan ramuan itu pada gigi yang sakit. sedangkan bawang merah mempunyai sifat antiseptik dan antimikroba yang dapat digunakan untuk meredakan sakit pada gigi. Adapun cara penggunaan bawang merah ialah dengan mengoleskan sepotong bawang merah langsung pada gigi yang sedang sakit. Tindakan ini bisa membantu membunuh kuman dalam mulut, akan tetapi jika Anda bisa mengunyah ambilah satu suing bawang merah mentah dan kunyah selama beberapa menit untuk meredakan sakit pada gigi. Kompres dengan es batu, Es batu dikenal dapat mengurangi nyeri dan pembengkakan pada gigi dan gusi. Caranya ialah masukan es batu dalam kantong kain kompreskan atau tempelkan ke area sakit dan biarkan selama 5 sampai 10 menit. Daun Sirih, Daun sirih juga dapat digunakan untuk mengatasi sakit gigi atau gusi bengkak. Caranya yaitu kunyah daun sirih secukupnya atau berkumur dengan rebusan daun sirih, rasa sakit dan gusi bengkak berangsur-angsur akan hilang. Menggunakan lendir bekicot, Mungkin sebagian orang merasa jijik dengan lendir bekicot akan tetapi lendir tersebut sangat mujarab untuk obat sakit gigi. Seperti yang kita ketahui bekicot adalah sejenis keong yang hidup ditempat lembab dan berlendir, dengan bentuk cangkang yang panjang dan berwarna bintik-bintik hitam. Tetapi tahukah Anda bahwa ternyata lendir pada bekicot banyak mengandung protein dan salah satunya ialah mempunyai manfaat untuk mengobati sakit gigi. Caranya ialah ambilah seekor bekicot (jangan bekicot yang sudah mati). Kemudian potonglah bagian ekornya sampai keluar lendirnya. Siapakan kapas, teteskan lendir bekicot tersebut pada kapas hingga kapas terasa basah. Kemudian tempelkan pada gigi yang terasa sakit. Lakukan secara terus menerus hingga gigi Anda sembuh. Getah jarak, Selain minyak buah jarak yang bisa dijadikan bahan bakar alternatif, getah dari pohon jarak ini ternyata berkhasiat untuk mengobagi sakit gigi akibat gigi berlubang. Caranya ialah hanya dengan meneteskan getah jarah pada gigi yang berlubang. Atau bisa juga dengan mengambil getah jarak menggunakan kapas, kemudian masukan kapas pada gigi yang berlubang . lakukan secara rutin hingga sakit gigi anda berangsur membaik. Nah, bagaimana Anda tertarik untuk menggunakan obat tradisional atau jika sakitnya berkelanjutan jangan lupa untuk berobat pada dokter gigi. Dan yang perlu diingat adalah jagalah kesehatan gigi sebelum sakit gigi datang, karena mencegah lebih baik dari mengobati.

0 comments:

Post a Comment